A’am Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua DPW PWDPI Lampung

Penyerahan mandat sebagai Ketua DPW oleh Ketua Umum PWDPI, (foto: istimewa)

BANDAR LAMPUNG – Ahmad Hadi Mustoleh (A’am) terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPW Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI) Provinsi Lampung dalam Muswil di Kantor DPP di Kecamatan Natar, Lampung Selatan pada hari Rabu (7/5) kemarin.

Muswil kali ini bertepatan dengan hari ulang tahun Ke-48 Ketua Umum DPP M. Nurullah RS. Muswil juga dihadiri oleh Ketua Dewan Pembina DPP Irjen Pol (Pur) Dr. Ike Edwin, Dewan Pembina DPP PWDPI H. Nuryadin, Dewan Pengawas PWDPI AKBP (Purn) Drs. Heriyanto, Ketua Dewan Pengawas PWDPI DPW Lampung H. Johan Nasri, Ketua DPC, Keder – Kader Se-Kabupaten dan Kota.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPW PWDPI Lampung terpilih tidak lupa mengucapkan selamat hari lahir Ketua Umum DPP PWDPI dan mendo’akannya.

“Semoga Allah memberikan umur yang panjang dan barokah, Rezki melimpah dan bermanfaat, diberikan kesuksesan, dan di jauhkan dari marabahaya. Aamiin,” ungkapnya.

A’am juga mengucapkan banyak terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada dirinya sebagai Ketua DPW PWDPI Provinsi Lampung.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader dan anggota PWDPI yang mana telah menerima saya menjadi bagian dari keluarga besar PWDPI dan menjadi bagian dari sejarah besar PWDPI,” timpalnya.

A’am juga menyatakan siap berkontribusi dan bersama -sama berjuang dalam wadah yang sangat terhormat.

“Hari ini kami ikrarkan diri ini dan kepengurusan ini, untuk tegak lurus kepada ketua umum serta anggaran dasar dan anggaran rumah tangga PWDPI. Jika kami  hanya puzzle – puzzle kecil mari kita bersama -sama agar menjadi besar,” tegasnya. 

Ketua Dewan Pembina DPP PWDPI Irjen Pol (Pur) Dr. Ike Edwin berharab hendaknya para pengurus dan  kader PWDPI untuk meningkatkan kompetensi jurnalis dan kemampuan intelijensi.

“Ini sangat penting untuk pengembangan kompetensi kader- kader PWDPI dalam memperkaya dan mempertajam ilmu jurnalistik, agar mampu menghadapi perkembangan zaman,” harapnya. (Muntiri)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4 + 1 =